
Latar belakang pendidikan Sofa Nurdiyanti adalah Psikologi dari Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta. Ia lulus sebagai Sarjana Psikologi pada
September 2010. Minatnya pada dunia pendidikan membawanya untuk bergabung di Sekolah Guru Ekselensia Indonesia (sekarang beralih nama menjadi Sekolah Guru Indonesia), Dompet Dhuafa pada Desember 2010.
Selama setahun, ia menjalani penempatan sebagai guru di sekolah yang didominasi oleh anak-anak jalanan di Gubeng, Surabaya. Pada tahun 2012, ia kembali menjadi Guru SD di Smart School Al-Haamidiyah, Jakarta Selatan. Selama dua tahun, ia bersemangat dalam menjalani profesi sebagai guru.
Minat lain yang tak kalah menarik bagi perempuan yang hobi membaca ini adalah dunia editing dan menulis. Ia memutuskan resign pada 2014 dan mendirikan Hamasah Writing Club. Ia mendampingi anak-anak kecil untuk belajar menulis hingga mereka menerbitkan buku secara mandiri.
Pada akhir Desember 2016, Sofa bergabung ke sebuah perusahaan penerbitan yang berlokasi di Jakarta Pusat. Selama 4,5 tahun, ia menimba ilmu penerbitan dan pelatihan penulisan-editing. Kini, ia kembali menjalani karier sebagai penulis dan editor profesional sembari mengasuh putri tunggalnya.
Alamat:
Jakarta
Telepon:
+62813-8686-9988
Email:
nurhamasah@gmail.com
